6 Cara Mengemas Piknik Tanpa Sampah Plastik

oleh -37 kali dilihat
Ilustrasi-foto/unplash

Klikhijau.com – Aktivitas piknik tanpa sampah plastik, bukanlah hal mustahil untuk diterapkan. Memang harus diakui piknik cenderung membawa hal buruk bagi lingkungan. Penyebabnya adalah sampah plastik yang dihasilkan.

Kita semua tahu, sampah plastik saat ini telah sangat meresahkan, membawa berbagai macam ancaman, bukan hanya pada kesehatan manusia tetapi juga keselamatan flora dan fauna.

Dalam hal piknik, biasanya orang yang melakukan piknik cenderung membawa makanan dalam wadah sekali pakai. Pun demikian dengan penyajiannya yang juga menggunakan wadah sekali pakai, baik piring maupun gelas.

Parahnya lagi, banyak yang membuang sampah-sampah tersebut di tempat di mana mereka piknik atau bertamasya. Jadinya, akan mencemari lingkungan dan bahkan mengancam satwa liar di sekitar tempat piknik.

KLIK INI:  Cara Membuat Pupuk dari Kotoran Kelinci, ‘Booster’ Tanaman Organik

Berikut ini 7 cara mengemas piknik sahabat hijau dengan tetap menyenangkan dan bebas sampah plastik:

  • Tidak menggunakan peralatan makan sekali pakai

Umumnya banyak yan memiliki wadah makanan sekali pakai. Selain lebih praktis, juga tidak merepotkan. Untuk terbebas dari sampah, sebaiknya  piring dan peralatan makan yang bisa dicuci.

Meski hal tersebut akan membuat sahabat hijau agak repot karena harus mencucinya, tetapi akan menyelamatkan lingkungan dari sampah wadah makanan yang dihasilkan.

  • Membawa tempat air atau tumbler

Saat melakukan piknik, banyak yang memilih membawa air kemasan, yang kemasannya hanya sekali pakai.

Cara ini tentu tidak berpihak pada lingkungan. Bawalah tumbler atau  botol minuman yang bisa digunakan berkali-kali.

Cara tersebut akan membuat sahabat hijau terbebas dari biang kerok “perusak” lingkungan melalui sampah kemasan air minum yang sekali pakai saja.

KLIK INI:  Paul dan Seekor Gurita Kelapa yang Terancam Akibat Gelas Plastik
  • Membawa makanan dengan wadah yang bukan sekali pakai

Mengemasi makanan yang akan dibawa ke tempat piknik, sebaiknya kemas ke dalam  wadah yang dapat digunakan kembali. Cara ini adalah cara mudah untuk mengurangi limbah kemasan plastik.

  • Gunakan taplak meja kain atau matras

Menggunakan taplak meja plastik sekali pakai adalah sebuah kekejaman bagi lingkungan. Untuk itu, jika hendak piknik, sebaiknya gunakan  kain untuk dibentangkan di atas meja piknik atau di tanah.

Perlu diingat, alas kain mudah dicuci dan dapat digunakan kembali. Selain taplak meja kain, yang dapat digunakan lainnya adalah matras atau tikar.

KLIK INI:  Barang Bekas dan Sederet Ide Memanfaatkannya agar Lebih Bernilai
  • Menggunakan gelas yang dapat digunakan kembali

Gunakanlah wadah minum yang atau gelas yang dapat digunakan kembali. Hindari menggunakan wadah minum sekali pakai yang akan berakhir dilingkungan dengan sangat mudah.

Wadah minum yang dapat digunakan kembali, bukan hanya dapat menyelamatkan lingkungan, tetapi juga kesehatan sahabat hijau.

  • Menggunakan tas kain atau totebag

Daripada harus menggunakan kantong plastik sekali pakai. Ada baiknya sahabat hijau jika ingin piknik, menggunakan tas kain. Tas kain bisa digunakan berkali-kali sehingga dapat mengurangi sampah plastik.

Nah, sahabat hijau, itulah beberapa tips dinukil dari Treehugger agar piknik bebas dari sampah plastik. Semoga memberi manfaat.

KLIK INI:  Sampah Elektronik, Ancaman Baru yang Memerlukan Perhatian Serius