Burung Wiwik Kelabu yang Licik dan 5 Fakta Menarik Tentangnya

oleh -666 kali dilihat
Burung Wiwik Kelabu yang Licik dan 5 Fakta Menarik Tentangnya
Burung Wiwik Kelabu - Foto/Youtube yang Diupload oleh: AsepDroid, 30 Nov 2019

Klikhijau.com – Burung wiwik kelabu (Cacomantis merulinus), namanya mirip yah dengan nama orang. Selain nama ini, burung yang dikenal licik ini juga dikenal dengan burung kedasih atau daradasih.

Selain namanya yang unik, burung ini dikenal horor dan dikenal sebagai burung pembawa kabar buruk bahkan kematian. Ada yang mempercayainya, namun tentulah tak benar. Ini hanya mitos belaka. Jadi yang tepat adalah burung wiwik adalah burung parasit atau burung benalu.

Burung yang dalam bahasa Inggris ini dikenal dengan Plaintive Cuckoo berasal dari family. Ciri fisik paling menonjol pada burung ini adalah ukurannya yang kecil dengan ukuran tubuh sekira 21 cm. Wiwik kelabu dewasa warnanya abu-abu tepat di kepalanya, leher juga dada sebelah atas. Sedangkan punggungnya merah kecoklatan dan bagian perutnya berwarna kuning jingga.

Ciri fisik lainnya adalah Burung muda berwarna burik; kecoklatan dengan garis-garis hitam di sisi atas tubuh, dan keputihan dengan garis-garis hitam yang lebih halus. Selain ciri fisik ini, berikut 5 fakta lain yang menarik dari burung wiwik kelabu yang menarik diketahui:

KLIK INI:  Di Antara Kepungan Isu Babi Ngepet, Ini 6 Jenis Babi Endemik Indonesia
  • Mitos pembawa petaka

Konon bila burung ini datang ke suatu tempat dan berkicau maka aka nada musibah bagi orang-orang di sekitarnya. Tak sedikit orang yang sengaja mengusir burung ini demi terhindar dari petaka.

Di sejumlah daerah ada yang mempercayai bahwa burung ini identik dengan petaka atau musibah. Ini adalah motos-mitos yang berkembang, namun sekali lagi hanya sebatas mitos belaka. Faktanya, burung ini lebih tepat disebut si licik dari angkasa.

  • Warnanya berbeda sesuai usianya

Hal unik lainnya dari burung ini adalah warnanya yang berbeda antara burung muda dan dewasa.

  • Suaranya mendayu-dayu

Selain itu, suaranya juga khas karena mendayu-dayu. Karenanya, wiwik kelabu digelari Plaintive Cuckoo alias burung dengan suara mendayu.

  • Eksis di mana-mana

Burung wiwik kelabu bisa ditemukan di mana-mana antara lain di hutan terbuka, hutan sekunder, lingkungan pemukiman hingga area perkotaan. Di Indonesia, wiwik kelabu dapat dijumpai di sejumlah wilayah antara lain Sumatera, Jawa, Bali, Sulawesi dan Kalimantan.

  • Si licik yang egois

Disebut burung benalu karena wiwik kelabu enggan membuat sarang dan mengerami telurnya. Ia justru menitip telurnya pada sarang burung lain. Uniknya, ia licik dan culas dengan membuang telur-telur burung yang ada sebelum ia menitipkan telurnya.

Karena itulah burung ini dikenal sangat licik dan egois bila mendiami satu ekosistem.

Itulah perkenalan singkat dengan burung wiwik kelabu dan fakta menarik di baliknya. Tetap menjaga kelestariannya dengan tak mengganggu habitat atau menangkapnya.

KLIK INI:  TN Gunung Halimun Salak Dapat Penghuni Baru Berupa 23 Ekor Ular