PT Mitra Hijau Asia Berdayakan 45 Unit Mobil Pengangkutan Limbah Medis dan B3 Lainnya

oleh -2,422 kali dilihat
PT Mitra Hijau Asia Berdayakan 45 Unit Mobil Pengangkutan Limbah Medis dan B3 Lainnya
Kendaraan pengangkut limbah medis PT MHA-Foto/Ist
Anis Kurniawan

Klikhijau.com – Sebagai perusahaan jasa pengangkutan dan pengelolaan limbah medis dan limbah B3 terbesar di Indonesia Timur, PT Mitra Hijau Asia (MHA) memberdayakan 45 unit mobil di seluruh wilayah kerjanya.

Mobil pengangkutan tersebut beroperasi di kantor cabang MHA yang ada di Jakarta, Pontianak, Samarinda, Manado, Palu, Kendari, Ambon, Ternate, Sorong, Jayapura serta kantor pusat di Makassar.

“45-an armada pengangkutan ini dipakai untuk memastikan seluruh limbah medis di rumah sakit ataupun limbah B3 dari industri berjalan lancar sesuai prosedur,” kata Riory Rivandy, Direktur Utama PT Mitra Hijau Asia.

Riory memastikan bahwa PT MHA bekerja profesional dalam membantu pemerintah khususnya dalam penanganan limbah berbahaya, secara cepat dan tepat.

Karyawan PT Mitra Hijau Asia (MHA)
Tim lapangan PT Mitra Hijau Asia bersama kendaraan pengangkut limbah Medis-Foto/Ist
KLIK INI:  Kalla Group Dukung Kolaborasi Berkelanjutan Penanganan Sampah di Sambung Jawa

Rincian jenis kendaraan pengangkut PT MHA sebagai berikut: mobil box 4 roda, box 6 roda, trailer 6 roda gandengan 20ft, dump truck, 6 roda crane, 6 roda amrol dan mobil tangki 6 roda. Mobil crane disiapkan untuk membantu pengangkutan dari TPS ke mobil kontainer.

PT MHA saat ini juga memiliki beberapa kontainer untuk limbah. Semua kendaraan pengangkut ini diberi label khusus nama perusahaan di bagian depan dan label limbah B3 di box bagian belakang.

Semua pekerja yang turun lapangan menggunakan pakaian khusus sesuai standar yang ditetapkan. PT MHA juga secara rutin melakukan cek kesehatan pada semua tim lapangan. Hal ini dilakukan sebagaiupaya memproteksi para pekerja dari risiko pekerjaan mengingat mereka bersentuhan dengan limbah berbahaya.

Mobil MHA
Mobil crane PT MHA untuk bantu pengangkutan dari TPS ke mobil kontainer-Foto/Ist

Dengan tagline “protect the environment”, PT MHA bertekad mengawal penanganan limbah medis dan B3 di Indonesia demi melindungi lingkungan dan manusia. Sejauh ini, perusahaan ini juga telah membuka lapangan kerja yang mayoritas di antaranya berusia muda.

“Kami ingin mengawal penanganan limbah B3 dan medis sesuai prosedur pemerintah. Untuk saat ini, kami juga menangani limbah medis Rumah Sakit yang menangani pasien covid-19. Prosedurnya sama dengan limbah medis lainnya hanya saja lebih diperketat. Diataranya, pengemasannya sedikit berbeda karena harus kedap udara,” pungkas Riory.

KLIK INI:  Di Kota Ini Perempuan Menjahit dan Merenda dengan Bahan Daur Ulang