Mengenal Tanaman Hidrofit, Pengertian, Ciri dan Contohnya

oleh -728 kali dilihat
Mengenal Tanaman Hidrofit, Pengertian, Ciri dan Contohnya
Eceng gondok berbunga - tanaman ini salah satu tanaman yang bisa digunakan untuk bioremediasi-Foto/Bibitbunga
Yusrawati

Klikhijau.com – Umumnya tumbuhan tidak bisa terlalu banyak menerima air karena hal tersebut justru akan membuat batangnya menjadi cepat busuk. Namun, hal ini berbeda dengan tanaman hidrofit yang justru hidup dengan baik di dalam air.

Apa itu tanaman hidrofit?

Kata hidrofit sendiri berasal dari bahasa yunani yaitu hudor yang berarti air, dan phyton yang memiliki arti tumbuhan. Tumbuhan hidrofit sendiri hidup pada lingkungan yang basah misalnya seperti danau, rawa dan kolam.

Seberapa pentingkah tanaman hidrofit?

Kadang kala jenis tanaman hidrofit dianggap sebagai gulma karena bisa meningkatkan penguapan menjadi cukup tinggi, menganggu lalu lintas air sampai membuat daerah air menjadi dangkal.

Namun, ada sudut pandang lain yang harus diperhatikan pula bahwasanya Indonesia adalah negara beriklim tropis sehingga curah hujan yang tidak menentu tak jarang membuat banjir terjadi.

KLIK INI:  22 Januari, Hari Pejalan Kaki Nasional, Sejarah dan Link Twibbon

Banjir yang terjadi tak jarang membuat kualitas air menjadi kotor dan tercemar sehingga masyarakat sulit mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari hari.

Indonesia sendiri diprediksi akan mengalami krisis air bersih di tahun 2025, sehingga pengolahan air akan menjadi sangat penting terkhusus saat terjadi banjir.

Lalu bagaimana cara mengatasi kesulitan air bersih ini? Tanaman hidrofit bisa menjadi salah satu solusi untuk memurnikan air karena bisa menyerap polutan logam berat bahkan mengurangi beberapa penyakit yang diakibatkan oleh banjir.

Hal ini terjadi karena tanaman hidrofit bisa menyerap amonia yang berlebih pada air yang keruh dan kotor. Akar akar yang ada pada tanaman hidrofit akan menjerat lumpur, partikel logam, dan menurunkan kelarutan oksigen.

Ciri ciri dan Contoh tumbuhan hidrofit

  • Memiliki rongga antar sel yang berisi udara sehingga bisa mengapung diatas permukaan air.
  • Memiliki daun lebih untuk membantu penguapan serta mempunya banyak stomata untuk memperbesar laju transpirasi dan membuang kelebihan air.
  • Memiliki tangkai menggelembung
  • Mempunyai akar yang tertanam di dasar air. Akarnya yang pendek akan mengurangi penyerapan air yang terlalu banyak.
KLIK INI:  Di Malam Hari Buah Apel Tumbuh Lebih Cepat, Iyakah?

Contoh tanaman hidrofit

Berikut ini beberapa contoh tanaman yang termasuk tanaman hidrofit:

  • Eceng gondok

Eceng gondok adalah jenis tanaman hidrofit yang mempunyai proses perumbuhan yang paling cepat. Eceng gondok tumbuh dengan mengapung diatas air, walaupun untuk berpuindah tempat ecengt gondok akan menggunakan arus untuk bergerak ketempat yang lain.

  • Tumbuhan kangkung

Siapa yang tidak kenal dengan jenis tumbuhan yang sering dijadikan sebagai lalapan ini, tanaman kangkung pun termasuk salah satu jenis tanaman hidrofit yang dapat dijumpai di sungai.

Batang kangkung sendiri berisi udara, yang bisa membuatnya mengapung di atas air bahkan tanaman ini bisa menjalar beberapa meter.

  • Pohon bakau

Pohon bakau biasanya banyak ditemukan di daerah pantai juga bisa bermanfaat menguatkan struktur tanah dan kikisan air laut.  Selain itu tanaman ini biasanya tahan dengan pasang surut air karena akarnya sangat kuat mencengram tanah. Oleh karena itu tanaman hidrofit ini sering dipakai untuk mencegah abrasi.

  • Lotus

Tanaman hidrofit seperti lotus umumnya dijadikan sebagai hiasan karena bunganya yang indah. Dalam pertumbuhannya membutuhkan media tanah dan air kemudian diletakkan didalam pot tanah liat yang tinggi. Ukran daun lotus sendiri ada yang besar dan ada juga yang kecil selain itu untuk tangkai bisa mencapai satu meter.

  • Kiambang

Kiambang termasuk salah satu tanaman hidrofit yang mungkuin kini akan jarang ditemui karena memang jenis tanaman ini susah ditemukan. Tanaman ini pun memiliki rongga yang mampu menampung udara sehingga tanaman kiambang bisa mengapung diatas air.

Nah Sahabat hijau itukah informasi seputar tanaman hidrofit dan contohnya yang bisa menjadi pilihan untuk digunakan sebagai hiasan sampai pembersih air.

Semoga bermanfaat!

KLIK INI:  4 Fakta Menarik Perihal Hutan Kota sebagai Pengendali Polusi Udara