Manfaat Tanaman Cocor Bebek, dari Obat Demam hingga Bahan Pengawet Alami

oleh -1,342 kali dilihat
Kenali Tanaman Hias Yang Berkhasiat Obat, Sudah Tanam?
Cocor bebek - Foto/Ist

Klikhijau.com – Cocor bebek (Bryophyllum pinnatum), tanaman obat dengan manfaat herbal yang sudah melegenda. Saya teringat di masa kecil, saat sedang sakit demam tinggi, ibu menempelkan dedaun cocor bebek yang telah ditumbuk di bagian dahi saya. Rasanya dingin dan menenangkan.

Tak jarang, demam tinggi kami luruh tanpa harus minum obat penurun panas. Karena selalu berulang dan berulang, saat mulai dewasa, setiap kali mengalami sakit demam atau sakit kepala, saya mengambil sendiri daun cocor bebek segar yang lebar dan menumbuk daunnya tanpa harus rontok, lalu menaruhnya di dahi. Lagi-lagi, rasa sakit terobati.

Begitulah ceritanya, bagaimana pengobatan tradisional melekat menjadi warisan budaya. Cocor bebek yang melegenda tersohor hingga sekarang. Bahkan, menjadi jenis penting yang ditaman di pekarangan sebagai Tanaman Obat Keluarga (Toga).

Faktanya, manfaat tanaman cocor bebek sangatlah banyak. Selain mengobati demam, berikut manfaat lainnya yang penting diketahui:

KLIK INI:  Ingin Tubuh Anda Sehat? Cobalah Minum Jahe Sebelum Tidur
  • Meredakan sakit kepala

Seperti pengalaman saya di masa kecil, cocor bebek dapat bermanfaat untuk mengatasi sakit kepala. Selain dedaun yang telah diremukkan di tempelkan di dahi, daunnya juga bisa langsung dikunyah tanpa harus dimasak.

Hal itu karena daun tanaman ini mengandung asalm fomiat, magnesium, kalsium dan glucoside yang dapat meredakan ketegangan otot kepala. Namun, jika tak biasa mengunyahnya mentah, rebuslah dedaun segarnya dan jadikan sebagai lalapan.

  • Sebagai antiseptik alami

Bila ada di luka di bagian tubuh tertentu, cocor bebek dapat dijadikan sebagai antiseptik alami. Hal itu karena tanaman ini memiliki sifat antiinflamasi dan efektif mengatasi peredangan ringan.

Bagaimana caranya? Tumbuk beberapa lembar daunnya sesuai kondisi luka yang ada. Lalu, tambahkan sedikit air, kemudian oleskan pada bagian luka. Diamkan setelahnya selama beberapa jam agar airnya meresap ke dalam luka.

Kuman dan bakteri pada luka pun akan lebih bersih, sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan.

KLIK INI:  Kurang Tidur Merampas Kebahagiaan dan Menumbuhkan Kecemasan?
  • Mengatasi sembelit

Sembelit yang menyiksa dapat diatasi dengan tanaman cocor bebek. Caranya mudah yakni dengan membuat teh dari dedaunnya yang telah dikeringkan. Seduh dengan air hangat. Tambahkan madu alami agar enak diminum saat masih hangat.

  • Mengobati jerawat

Selain dapat mengatasi demam dan sakit kepala, saya pun sering melihat orang-orang di kampung saya mengobati jerawatnya dengan cocor bebek. Ini bukan mitos apalagi asal-asalan. Faktanya, cocor bebek mengandung antibakteri dan antiinflamasi yang dapat melenyapkan bakteri pada jerawat.

Cara mengolahnya cukup mudah. Pertama, haluskan daun cocor bebek sehalus mungkin. Lalu, campurkan dengan air mawar (air biasa bila tak ada), lalu usapkan di wajah yang jerawatan. Diamkan beberapa jam, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan secara teratur untuk hasil yang maksimal.

  • Mengatasi sakit gigi

Sakit gigi memang menjengkelkan bila tiba-tiba menyerang, terlebih karena sangat mengganggu aktivitas keseharian.

Tanaman cocor bebek ternyata bisa menjadi solusi cepat untuk mengatasi sakit gigi. Bagaimana caranya? Langkah pertama adalah siapkan daun cocor bebek segar sebanyak 5 helai lalu lumatkan hingga halus. Tempelkan di bagian pipi luar gigi yang sakit.

KLIK INI:  Begini Alasan Mengapa Kita Sebaiknya Hindari Air Dingin Saat Buka Puasa!
  • Mengobati gejala asma

Gejala asma dapat diobati dengan cocor bebek. Cara alami ini bisa dilakukan dengan cara sederhana yakni dengan merebus daun cocor bebek secukupnya, lalu diminum selagi hangat. Anda juga dapat secara rutin konsumsi dedaun alami ini sebagai lalapan.

  • Mengatasi keseleo

Saat keseleo, pertolongan pertama dapat dilakukan dengan bahan alami cocor bebek. Sangat mudah loh Sahabat Hijau, haluskan dedaunnya lalu oleskan pada bagian yang keseleo. Pada keseleo ringan, lakukan secara rutin hingga rasa sakitnya menghilang perlahan.

  • Mengobati bekas gigitan nyamuk

Bekas gigitan nyamuk terutama pada anak-anak seringkali membekas dan memerah. Lumatan daun cocor bebek dapat dimanfaatkan untuk mengatasi hal ini. Air yang telah diperas dari daun segar lalu dioleskan pada bekas gigitan nyamuk.

KLIK INI:  Sudah Berusia 40 Tahun? Pastikan Jauh-jauh dari 10 Makanan Ini!
  • Pengawet alami makanan

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Elis Yuliya Sandi, Retno Wahyuningrum, dan Binar Asrining Dhiani Fakultas Farmasi dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto menemukan bahwa cocor bebek juga sangat efektif sebagai pengawet alami bahan makanan.

Daun cocor bebek diketahui memiliki aktivitas antimikroba yang bisa digunakan sebagai pengawet alami. Penelitian mereka menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun cocor bebek dapat berfungsi sebagai pengawet pada sediaan sirup herbal tomat, serta menentukan tingkat cemaran mikroba yang timbul pada sirup herbal tomat yang telah ditambahkan ekstrak cocor bebek terhadap variasi suhu penyimpanan.

Ekstrak etanol daun cocor bebek dengan konsentrasi 3,2% bisa digunakan sebagai pengawet alami pada sirup herbal tomat selama 1 minggu. Selain itu, sirup herbal tomat yang telah ditambahkan ekstrak cocor bebek pada penyimpanan suhu 40 C memiliki cemaran mikroba yang lebih rendah dibandingkan pada penyimpanan suhu kamar.

Demikianlah manfaat tanaman cocor bebek, tanaman yang layak dijadikan tanaman wajib di halaman rumah. Semoga bermanfaat!

KLIK INI:  Kalanchoe, Kaya Manfaat dan Gampang Tumbuh Hanya dengan Menjatuhkan Daunnya ke Tanah