Jangan Dibiasakan, Ini Efek Buruk Sering Keramas Malam Hari!

oleh -155 kali dilihat
Jangan Dibiasakan, Ini Efek Buruk Sering Keramas Malam Hari!
Ilustrasi keramas - Foto/

Klikhijau.com – Keramas di malam hari mungkin terdengar tak biasa. Selain karena suasana dingin di malam hari, keramas malam bisa membuat kita masuk angin.

Namun, tak sedikit orang pernah atau bahkan sering melakukannya karena terdesak oleh situasi dan kondisi. Diantaranya karena aktivitas olahraga malam atau kesibukan di malam hari yang memaksa untuk mandi malam.

Apakah keramas di malam hari berbahaya? Apa pula efek buruknya bila sering keramas di malam hari? Artikel ini akan membantu Anda memahami seputar efek buruk keramas malam.

Dilansir dari Suara.com dari timesofindia, berikut ini bahaya dan efek buruk keramas malam hari yang penting diketahui:

KLIK INI:  Jangan Sepelekan Gejala Saraf Terjepit di Leher, Begini Mengatasinya
  1. Rambut basah

Bila keramas di malam hari, itu artinya Anda akan tidur dengan rambut basah. Ini tentu kurang baik dan tidak sehat. Rambut bisa lepek dan tubuh berpeluang diserang masuk angin.

Tak hanya membuat Anda sakit, rambut bisa tampil kusut dan tak beraturan. Penyebabnya adalah kutikula rambut yang terbuka usai keramas. Ini pula alasannya mengapa dilarang menyisir rambut saat masih basah karena dapat memicu kerontokan.

  1. Pertumbuhan jamur dan ketombe

Selain tidak nyaman, tidur dengan kulit kepala yang basah dapat memantik timbulnya masalah rambut seperti membiaknya jamur di kepala, ketombe, infeksi hingga kerontokan pada rambut. Semua masalah ini bisa terjadi pada rambut dan kulit kepala bila keseringan lembap di malam hari.

KLIK INI:  Sah Jadi Tanaman Obat di Tangan Kementan, Ini 11 Keajaiban Tanaman Ganja!
  1. Rambut jadi kusut

Salah satu tujuan melakukan keramas di malam hari adalah agar rambut bersih dan sehat. Ini tentu keliru, sebab keramas di malam hari justru dapat memicu hasil buruk. Rambut yang dicuci pada malam hari akan tampak kusut dan lembap.

Poinnya adalah pastikan tidur dengan rambut yang sudah kering baik saat pagi, siang terlebih di malam hari.

Mengoleskan sedikit conditioner untuk mencegah rambut kusut juga penting dilakukan. Jangan lupa memakai sarung bantal sutra untuk mencegah kerusakan rambut.

Meski keramas di malam hari memiliki efek buruk, ada kondiri tertentu yang mungkin memaksa Anda harus dan terpaksa melakukannya. Intinya jangan keseringan dan tidak menjadikannya suatu kebiasaan.

Pastikan jika Anda keramas di malam hari untuk mengeringkan rambut sebelum tidur.

KLIK INI:  4 Manfaat Tanaman Hias Bagi Kesehatan, Poin Terakhir Menakjubkan!