Bukan Kiriman Santet, Ini Sebab Mengapa Kelabang Masuk Rumah!

oleh -624 kali dilihat
Bukan Kiriman Santet, Ini Sebab Mengapa Kelabang Masuk Rumah!
Kelabang atau lipan - Foto: Ist

Klikhijau.com – Kelabang atau lipan terbilang hewan menggelikan bahkan ditakuti. Namun, tak jarang hewan satu ini masuk dan bikin histeris penghuninya. Ada pula yang mengaitkan keberadaan hewan ini dengan kiriman santet. Apa iya?

Untuk hal kedua ini rasanya tak layak dipercaya. Ini sekadar mitos alias takhayul. Jadi, tidak perlu berpikir macam-macam bila menemukan ada lipan berkeliaran di rumah.

Seperti diketahui, kelabang kerap muncul di kamar mandi atau di dekat mesin cuci. Tentu saja, tempat-tempat lembab dan berair menjadi pemicu utama kedatangan makhluk lincah ini.

Jadi, ada penjelasan ilmiahnya mengapa kelabang berkeliaran di rumah. Atau ada pemicu yang membuat kelabang masuk di rumah. Artikel ini akan membahas penyebab kelabang masuk rumah plus cara mengatasinya.

KLIK INI:  Memerangi Mikroplastik dari Rumah, Ini 9 Cara yang Bisa Diterapkan

Penyebab kelabang masuk rumah

Berikut ini beberapa penyebab atau pemicu kelabang masuk atau betah di rumah:

  • Banyak serangga

Dilansir Kompas dari American Pest, Kamis (15/9/2022), alasan kenapa lipan masuk rumah karena ada sumber makanannya. Adapun sumber makanan kelabang adalah serangga-serangga di rumah. Jadi, bila banyak serangga di rumah, memungkinkan kelabang masuk mencari mangsanya.

Serangga yang paling diminati kelabang antara lain laba-laba, gegat, semut, dan lalat. Kelabang juga menyukai cacing tanah.

  • Ada ruang lembap di rumah

Bila ada tempat yang lembap di rumah, ini juga dapat mengundang kelabang masuk rumah. Ruang yang mungkin lembap tersebut antara lain dapur, dan kamar mandi. Hewan satu ini juga menyukai lubang-lubang di bawah batu atau di sudut-sudut ruangan yang gelap.

  • Udara dingin di luar rumah

Sama seperti manusia, kelabang juga ternyata tidak ingin berada di luar rumah saat udara dingin. Jadi, saat cuaca dingin atau hujan di luar rumah, kelabang berpotensi masuk ke dalam rumah.

KLIK INI:  Tips Simpel Mendapatkan Udara Sejuk dan Segar di Rumah Secara Alami
  • Ada kerusakan air pada fondasi rumah

Dikutp  dari All American Pest Control dari Kompas, lipan masuk ke rumah karena adanya kerusakan air pada fondasi. Seiring waktu, sebuah rumah bisa rusak oleh banyak hal. Salah satu hal paling umum yang dapat merusak hunian adalah air.

Pondasi rumah yang retak akan menimbulkan cela yang dijadikan sarang empuk bagi kelabang. Seiring waktu, hewan ini perlahan dapat masuk ke rumah.

  • Ada tanaman yang disukainya

Diam-diam, lipan juga menyukai tanaman. Jadi, bila banyak hewan ini berkeliaran, boleh jadi karena ada tanaman yang disukainya.

Selain itu, kelabang akan berfungsi sebagai pemangsa serangga hama tanaman. Jadi, dibalik bentuknya yang sangar menakutkan, kelabang membantu kita melibas serangga tanpa pestisida.

  • Banyak sampah

Sampah yang tidak terurus di rumah akan mengundang serangga. Nah, serangga inilah yang selanjutnya mengundang kelabang datang. Jadi, pastikan rumah tetap bersih agar kelabang tak suka mampir berkeliaran mencari makan di rumah kita.

Jadi, kesimpulannya adalah kelabang masuk rumah karena sedang mencari makanan. Bukan sebagai pertanda kiriman santet yah Sahabat hijau. Justru keberadaan kelabang dapat dijadikan indikator untuk menjaga kebersihan rumah.

Bagaimana mencegahnya masuk rumah?

Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa cara alami mencegah kelabang masuk rumah tidaklah sukar. Pastikan rumah selalu bersih agar sumber makanannya tidak ada.

Bersihkan rumah secara rutin terutama di bagian sudut-sudut rumah dan barang-barang yang mungkin jarang diperhatikan. Jangan lupa untuk mengelola sampah dengan benar dan menutupnya dengan rapat agar serangga tidak.

Semoga bermanfaat!

KLIK INI:  Bolehkah Memanaskan Daging Sapi?