Salah Mengolah, 5 Bahan Makanan Ini Bisa Menjelma Racun!

oleh -2,071 kali dilihat
Mengurangi Emisi Karbon Bisa Dimulai dari Dapur dan Meja Makan
Ilustrasi mengolah makanan- Foto/Pixabay

Klikhijau.com – Tidak semua bahan masakan bisa diolah begitu saja, faktanya ada beberapa jenis di antaranya yang bisa menjelma racun.

Bahan makanan bisa beracun bila melalui proses memasak yang salah. Sejatinya pengetahuan tentang hal ini sudah berkembang sejak lama berkat pengalaman dari waktu ke waktu.

Berikut 5 bahan makanan yang patut diwaspadai bisa menjelma racun akibat pengolahannya yang salah.

Jamur
bahan makanan beracun
Ilustrasi jamur/foto-Brilio.net

Kasus keracunan jamur kerap terjadi akibat kesalahan mengolahnya. Untuk diketahui, tidak semua jamur yang tumbuh liar bisa diolah sebagai makanan aman. Ada pula jenis tertentu yang mengandung racun.

KLIK INI:  Bisa Sebabkan Penuaan Dini, Sebaiknya Batasi Konsumsi Makanan Ini!

Bagaimana mengeceknya? Perhatikan lokasi tempat tumbunya jamur. Jamur yang tumbuh di tanah lebih berbahaya dari jamur yang tumbuh di atas pohon. Sementara itu, jamur yang berada di hutan lebih beracun daripada jamur yang berada di rumput.

Keracunan jamur juga bisa terjadi pada jamur konsumsi yang tidak dipelihara secara baik. Padahal, bila jamur yang diolah berkualitas dan memasaknya dengan tepat, jamur memiliki manfaat istimewa bagi kesehatan, lihat manfaatnya DI SINI!

Sayuran yang mengandung nitrat
bahan makanan bisa beracun
Seledri – Foto/Ulyadays

Bahkan konsumsi sayuran pun bisa berbalik menjadi racun bila salah mengolahnya. Hal ini bisa terjadi pada jenis sayuran dengan kandungan tinggi nitrat.

Mengapa? Senyawa nitrat bisa menjadi nitrit, yang jika dikonsumsi dalam jumlah banyak dapat meningkatkan risiko kanker.

KLIK INI:  Sakit Perut? Ini Makanan yang Baik untuk Dikonsumsi Menurut Ahli

Hal ini terjadi saat sayuran dimasak dalam jangka waktu lama atau dipanaskan kembali. Karenanya, pastikan Anda tidak memanaskan kembali masakan sayur atau masaklah menu sayur dengan porsi yang cukup agar bisa dihabiskan sekali waktu.

Sayuran yang tergolong tinggi nitrat antara lain, sayuran berdaun hijau, seledri, kol, seledri, lobak, daun bawang, dan sebagainya.

 Seafood

makanan yang bisa jadi racun
Kepiting Saur Tiram/Foto-sifuunileversolutions

Tidak semua orang cocok dengan kelezatan seafood, diantaranya karena dapat menimbulkan alargi. Terutama pada beberapa jenis bahan seafood. Jenis seafood yang berpotensi membawa racun adalah kerang, udang, dan kepiting.

Kejadian seperti ini mungkin agak kasuistik pada orang tertentu. Karenanya, perlu mempelajari reaksi tubuh saat konsumsi jenis seafood untuk melihat dampaknya pada tubuh.

Alergi yang ditimbulkan dari seafood umumnya disebabkan oleh kandungan racun atau bakteri tinggi yang masuk di habitatnya selama hidup. Hal lain bisa pula disebabkan oleh cara memasaknya yang tidak matang, atau kerusakan bahan makanan akibat kesalahan penyimpanan.

KLIK INI:  Tanaman Ini Bisa Jadi Obat Herbal untuk Penyakit Diabetes
Makan kentang yang kehijauan
bahan makanan bisa beracun
Kentang berubah warna – Foto/kawaikazan

Kentang merupakan bahan makanan yang bisa menjadi pengganti beras. Bahan makanan satu ini juga dapat diolah dengan aneka masakan enak seperti kentang goreng, perkedel dan sebagainya.

Lalu, yang bagaimana yang bisa beracun? Ternyata, kentang yang sudah menampakkan warna hijau atau yang sudah tumbuh tunas berpotensi menjelma racun.

Sebaiknya, menghindari konsumsi kentang yang sudah kehijauan karena telah mengandung solanin. Solanin merupakan golongan alkaloid jahat yang bisa menjadi senyawa racun bila dikonsumsi. Efeknya antara lain adalah diare, pusing, mual dan gejala keracunan lainnya.

Memilih kentang berkualitas akan memberi manfaat yang positif, cek manfaat kentang DI SINI!

KLIK INI:  Kenali 9 Jenis Tanaman yang Kulit Batangnya Berkhasiat Obat

Jengkol

makanan beracun
Buah jengkol/Foto-suara.com

Sejak lama, jengkol memang jadi makanan favorit sebagian besar masyarakat Indonesia. Walau tidak sedikit pula yang tidak menyukainya karena aromanya yang menyebalkan dan membekas pada bau mulut.

Tidak semua orang dapat memasak jengkol, karena salah mengolahnya juga bisa menjelma racun.

Mengapa begitu? Ternyata, dalam jengkol terdapat asam jengkolat yang menyebabkan jengkol bau. Kandungan ini justru bisa menyebabkan keracunan bagi seseorang yang mengonsumsi jengkol secara mentah atau setengah matang.

Orang yang memiliki penyakit asam lambung sangat berisiko terpapar keracunan jengkol yang dimasak salah. Keracunan pada bahan makanan ini tergolong ringan karena bergantung pada kondisi daya tahan tubuh seseorang. Cek pula manfaat jengkol DI SINI!

Itulah 5 bahan makanan yang berpotensi menjadi racun bila salah mengolahnya. Semoga bermanfaat!

KLIK INI:  Hindari Konsumsi Ini Jika Tak Ingin Miss V Berbauh “Ikan Asin”!