Mengulik Fungsi Akar dan Daun pada Tumbuhan

oleh -5 kali dilihat
Daun Pepaya
Daun Pepaya baik untuk kesehatan dan melunakkan daging/foto-istimewa

Klikhijau.com – Ada dua hal penting yang dimiliki tumbuhan—akar dan daun. Tumbuhan tanpa akar akan berakhir pada kematian. Namun tanpa daun, tumbuhan masih bisa bertahan.

Meski begitu akar maupun daun memiliki peran krusial dalam kehidupan tumbuhan. Daun merupakan  titik pusat utama fotosintesis dan regulasi air.

Sementara akar bertanggung jawab atas penyerapan air, nutrien, serta menjaga stabilitas dan kesehatan tumbuhan.

Kedua organ ini bekerja secara bersinergi untuk mendukung pertumbuhan, perkembangan, dan kelangsungan hidup tumbuhan di berbagai lingkungan.

KLIK INI:  Mengurai Fakta Penting dari Polusi Plastik

Keberadaan keduanya memiliki fungsi khusus yang berbeda. meski begitu, fungsi utama keduanya adalah mendukung kehidupan dan pertumbuhan tumbuhan.

Untuk lebih jelasnya, berikut ulasan singkat  fungsi  dari akar dan akar pada tumbuhan. Untuk akar, fungsinya, yakni:

  • Sebagai penyerapan air dan nutrien

Keberadaan akar pada tumbuhan tidak asal ada. Tetapi membawa manfaat tidak terhingga. Akar adalah bagian tumbuhan yang menyerap air dan nutrien dari tanah.

Jika kita perhatikan, akar memiliki rambut akar yang sangat kecil untuk memperluas permukaan penyerapan dan meningkatkan kemampuan tumbuhan untuk menyerap air dan mineral seperti nitrogen, fosfor, dan kalium.

KLIK INI:  Zophobas Morio (Cacing Super), Pabrik Mini Daur Ulang Sampah Plastik
  • Pendukung struktur tubuh tumbuhan

Akar bertanggung jawab untuk menancapkan tumbuhan ke dalam tanah, memberikan kestabilan dan mendukung struktur tubuh tumbuhan.

Selain itu, akar juga membantu menahan erosi tanah dengan mencegah tanah longsor. Karenanya, semakin banyak pohon yang ditanam akan semakin baik kondisi tanah.

  • Simbiosis dengan mikroba

Akar membentuk hubungan simbiotik dengan mikroba tanah seperti bakteri dan jamur mikoriza. Symbiosis ini saling menguntungkan, di mana tumbuhan memberikan karbohidrat yang dihasilkan dari fotosintesis kepada mikroba, sementara mikroba membantu meningkatkan penyerapan nutrien oleh akar.

KLIK INI:  Tentang El Nino dan Dampak Buruk yang Menyertainya
  •  Penyimpanan cadangan

Sama halnya dengan daun, beberapa tumbuhan menyimpan cadangan makanan dalam akar mereka, seperti pada wortel atau bit yang mengumpulkan karbohidrat dalam akarnya.

  • Tempat produksi hormon

Jangan salah, akar dapat menghasilkan hormon-hormon tumbuhan seperti auksin yang berperan dalam pertumbuhan dan pengembangan tumbuhan.

  • Penyerap dan penyimpan air

Akar pada tumbuhan juga berperan sebagai penyerap air dan penyimpan air. Karena itu, semakin banyak pepohonan atau tumbuhan. Keberadaan air juga akan semakin terjamin.

KLIK INI:  Jadi Fenomena Meteorologi, Ini Sehimpun Kata-kata Inspirasi tentang Pelangi

Sedangkan untuk daun, fungsinya bagi tumbuhan, berikut beberapa di antaranya:

  •  Sebagai pusat fotosintesis

Fungsi daun sangat krusial, sebab daun merupakan tempat utama untuk fotosintesis. Sebuah proses di mana tumbuhan menghasilkan makanan (glukosa) dari air, karbon dioksida, dan energi matahari menggunakan klorofil yang terdapat dalam kloroplas. Proses ini menghasilkan oksigen sebagai produk sampingan.

  •  Penguapan air

Daun memiliki stomata, struktur kecil yang memungkinkan pertukaran gas antara tumbuhan dan lingkungan sekitarnya. Stomata juga memungkinkan penguapan air dari tumbuhan dalam proses yang dikenal sebagai transpirasi. Transpirasi membantu menarik air dan mineral dari akar ke daun (proses ini dikenal sebagai aliran xilem).

  •  Sebagai pengontrol atau regulasi suhu

Daun berperan dalam regulasi suhu tumbuhan dengan cara mengontrol jumlah air yang dipertahankan melalui stomata. Ini membantu mencegah tumbuhan terlalu panas atau terlalu dingin.

KLIK INI:  Mengenai Limbah Cat, Ancaman, dan Cara Pengolahannya
  •  Tempat pembuangan limbah

Jangan salah, tumbuhan juga memiliki limbah. Limbah itu adalah zat-zat berbahaya yang dapat mengancam tumbuhan.

Nah, daun berfungsi sebagai organ ekskresi yang mengeluarkan zat-zat berbahaya yang dihasilkan oleh proses metabolisme tumbuhan.

  • Sebagai penyimpanan cadangan

Ada beberapa tumbuhan menyimpan cadangan makanan dalam daun mereka, seperti pada tanaman umbi-umbian atau kaktus yang menyimpan air dalam daun tebal mereka.

Sahabat hijau, itulah sekilas tentang fungsi akar dan daun pada tumbuhan, semoga bermanfaat!

KLIK INI:  Energi Baru Terbarukan, Kekuatan Baru Energi Dunia