- Keladi Hias dan Ibu - 05/04/2025
- Katilaopro, Pakan Andalan Anoa yang Meresahkan Petani - 02/04/2025
- Gelisah Burung-Burung - 30/03/2025
Klikhijau.com – Tak seperti hari Jumat biasanya yang diisi acara senam bersama. Jumat hari ini berbeda, Kapolsek Sinjai Barat, AKP Kasri bersama anggotanya melakukan aksi untuk mencegah ancaman bencana alam.
Jika sehari sebelumnya, yakni Kamis, 9 Januari 2020 Polsek Sinjai Barat melakukan penanaman pohon di lingkungan Mako Polsek Sinjai Barat. Hari ini bersama dengan Personil Koramil 1424-02 Sinjai Barat, Kepala Desa dan Staf Desa Bontolempangan melakukan reboisasi
Berbagai upaya dilakukan Personel Polsek Sinjai Barat serta warga dan instansi mengantisipasi ancaman bencana alam. Seperti kegiatan reboisasi dan membersihkan sampah di saluran air.
Reboisasi itu juga dimeriahkan oleh mahasiswa STISIP Muhammadiyah Sinjai yang sementara melaksanakan Giat KKN di Desa Arabika dan Desa Bontolempangan beserta masyarakat.
Semua yang terlibat tampak sibuk mencangkul dan menanam bibit pohon pinus di lahan gundul bekas longsor di jalan poros Malino Sinjai. Jalan tersebut merupakan yang merupakan langganan longsor setiap musim Hujan.
“Wilayah sinjai Barat sendiri berpotensi terjadi Tanah longsor dan pohon Tumbang setiap musim hujan di Beberapa Titik, sehingga Penanaman bibit pohon ini sebagai langkah awal upaya reboisasi. Kita lakukan sekarang, untuk dinikmati generasi mendatang,” kata Kapolsek Sinjai Barat, AKP.Kasri, Jumat, 10 Januari 2020.
Penanaman bibit pohon, lanjut dia, akan terus dilakukan secara berkal serta menindaklanjuti arahan Kapolri untuk melakukan penghijauan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.
“Saya berharap penanaman pohon kali ini tidak sebatas simbolis saja. Tapi bisa berkesinambungan diformulasikan untuk kegiatan seterusnya, serta dilakukan perawatan dan pemeliharaan yang berkelanjutan.
Sudirman, Selaku Kepala Dusun Rumpala, Desa Bontolempangan merespons positif program kegiatan Kapolri yang dilaksanakan Polsek Sinjai Barat.
“Luar biasa kepedulian Bapak Kapolsek bersama anggota terhadap lingkungan sekitar. Semoga nantinya anak cucu kita bisa merasakan lingkungan yang Asri dan terhindar dari bencana,” katanya.