Perlukah Perlakuan Khusus Pada Tas Belanja Selama Masa Pandemi Covid-19?

oleh -130 kali dilihat
Perlukah Perlakuan Khusus Pada Tas Belanja Selama Masa Pandemik Covid-19?
Tas belanja-Foto/samuderanesia
Anis Kurniawan

Klikhijau.com – Tas belanja yang kerap digunakan berkali-kali berpotensi kotor dan mengalami kontak tangan berkali-kali. Di tengah penyebaran Covid-19, kebersihan lingkungan harus ditingkatkan karena pada benda-benda tertentu dapat melekat virus dan bertahan relatif lama.

Para ahli sudah mengungkap bahwa virus dapat melekat dan bertahan pada benda-benda tertentu seperti plastik, besi atau kain. Oleh sebab itu, pada benda-benda tersebut yang terjadi kontak tangan secara intensif harus terjaga kebersihannya.

Bagi Anda yang terbiasa memakai tas belanja demi menghindari penggunaan kantong plastik sekali pakai (single use), Anda harus lebih teliti lagi. Pastikan tas ramah lingkungan (kain atau kanvas) yang setia menemani Anda selalu dalam keadaan steril.

Bagaimana caranya? Pertama, cuci kembali tas tersebut sebelum digunakan. Mungkin saja, tas yang Anda punya telah lama tidak dicuci sehingga kotor atau berdebu. Cuci kembali dan jemur di bawah sinar matahari.

Kedua, setelah digunakan untuk belanja di pasar atau supermarket, tas harus dicuci kembali. Diperlukan proses pencucian khusus bila Anda mengalami kontak di ruang publik atau di keramaian.

KLIK INI:  8 Ide Ramah Lebah untuk Menyelamatkan Lebah dari Kepunahan

Jangan menyimpan tas belanja tersebut di bagian-bagian khusus di rumah Anda seperti di meja TV, di dalam kulkas, meja ruang tamu atau menggantung di gagang pintu. Ini perlu diperhatikan agar tas belanja tersebut tidak menempel pada benda-benda lainnya.

Setelah mengeluarkan isi belanjaan, tas tersebut sebaiknya dicuci dengan menyiram air panas terlebih dahulu. Lalu, merendamnya dengan deterjen selama beberapa menit lalu mencucinya hingga bersih.

Jemur di panas matahari hingga kering. Lalu setrika bila jenis kainnya cukup tahan panas. Lipat dan rapikan kembali dan disimpan di tempat tertentu yang bebas dari jangkauan.

Tas belanja dapat dipakai kembali bila akan berbelanja. Perlu diingat, selama masa pandemik Covid-19, intensitas belanja sebaiknya dikurangi.

Dengan begitu, pemakaian tas belanja tidak sesering mungkin digunakan. Tetaplah di rumah selama masa pandemi. Belanja sebaiknya diprioritaskan pada kebutuhan pokok saja.

Oya, kita berharap ada pengurangan sampah di ruang publik seperti di jalan raya selama masa Work From Home (WFH) ini.

Kalau harus memakai kantong sekali pakai, pastikan Anda mendisiplinkannya dengan benar agar tidak jadi beban lingkungan. Atau gunakan kresek ramah lingkungan yang gampang terurai dalam tanah.

KLIK INI:  9 Cara Alami Mengusir Tikus agar Tak Masuk ke Mesin Mobil