Gejala Anemia? Ini 11 Buah Segar Penambah Darah yang Perlu Dikonsumsi!

oleh -199 kali dilihat
Gejala Anemia Ini 11 Buah Segar Penambah Darah yang Perlu Dikonsumsi!
Ilustrasi buah-buahan segar - Foto/Pixabay

Klikhijau.com – Gejala anemia atau sering disebut kurang darah dapat dirasakan siapa pun. Anemia adalah satu kondisi dimana tubuh kekurangan Hemoglobin (Hb). Hemoglobin merupakan satu komponen dalam sel darah merah yang berfungsi mengikat oksigen dalam darah.

Idealnya kadar hemoglobin dalam darah orang dewasa yakni antara 13,5 sampai 18 gram/dl. Sedangkan pada anak-anak yakni antara 11 sampai 13 gram/dl, pada bayi Hb normal sekira 17 sampai 22 gram/dl.

Jadi, seseorang dikatakan kekurangan Hb bila kadar hemoglobinnya lebih rendah dari batas normal.

Kadar Hb yang terlalu rendah dapat menimbulkan sejumlah gejala antara lain mudah lelah, sakit kepala, mata pucat, jantung berdebar-debar, sesak napas, dan lainnya.

Dikutip dari Alodokter, kekurangan Hb dapat terjadi karena beberapa hal: (1) produksi Hb menurun akibat penyakit seperti: kanker darah, anemia aplastik, gagal ginjal kronis, dan lainnya; (2) adanya kelainan pada hemoglobin berupa Porfiria, Splenomegali atau pembengkakan limpa, Vaskulitis atau radang pada pembuluh darah dan lainnya; (3) tubuh kehilangan darah akibat pendarahan dan lainnya.

Anemia dapat dicegah dengan konsumsi buah-buahan kaya nutrisi. Buah mengandung sumber vitamin dan mineral yang dapat mengatur metabolisme tubuh yang juga membantu pembentukan sel darah merah.

Lalu, buah apa saja yang dapat berfungsi sebagai penambah darah untuk mengatasi anemia? Berikut diantaranya:

KLIK INI:  Tak Selalu Sehat, Jus Buah Bisa Sebabkan Diabetes Tipe 2 dan Kanker
Jambu biji 

Buah Jambu Biji (Psidium guajava) lebih familiar dengan manfaatnya mengatasi diare atau sakit perut. Jambu biji yang dagingnya lezat ini ternyata juga baik sebagai penambah darah. Buah ini kaya juga akan  vitamin C, Vitamin A dan B1 dan zat besi yang sangat berperan penting dalam pembentukan Hemoglobin. Jambu biji juga bagus dikonsumsi penderita demam berdarah karena dapat meningkatkan kadar trombosit.

Pisang

Buah pisang (Musa paradisiaca) merupakan buah yang paling mudah didapatkan dan tak mengenal musim. Di samping itu, harga buah pisang juga sangat terjangkau. Selain kaya akan vitamin, pisang mengandung zat besih yang dapat memperbaiki kadar hemoglobin dalam tubuh. Pisang juga mengandung nutrisi lainnya yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Mangga

Buah mangga (Magnifera indica) merupakan buah yang dapat dikonsumsi saat masih mentah, mengkal hingga matang. Mangga terdiri dari aneka jenis yang setiap jenisnya memiliki rasa yang berbeda-beda. Mangga kaya akan sumber Vitamin A, B1, B3, B6, C, E, K, Asam Folat, zat besi, magnesium, Kalsium, tembaga, Seng, dan mangan. Kandungan ini sangat baik dalam menaikkan kadar Hemoglobin.

Jeruk

Selain dikenal sangat kaya vitamin C, Buah jeruk (Citrus), juga baik untuk pembentukan sel darah merah. Jeruk mengandung nutrisi yang sangat berperan dalam pembentukan sel darah merah sperti magnesium, Asam Float, Zat besi, kalsium, fosfor, tembaga, Vitamin, B1, B2, B3, B5, B6, dan lainnya.

KLIK INI:  ASTRA Property Tanam 250 Pohon Buah Endemik di Pranaraksa Center Asya

Jeruk juga kaya akan antioksidan penangkal radikal bebas yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh yang dapat terhindar dari penyakit dan juga bisa menjaga kesegaran tubuh.

Buah Naga

Buah naga (Hylocereus undatus) kaya akan Zat besi, kalsium, Fosfor, vitamin C, B1, B3, B12 dan berbagai mineral lainnya. Buah naga yang berwarna merah darah sangat efektif mengatasi anemia serta sangat baik sebagai buah antioksidan.

Buah Apel

Apel (Malus sylvestris) merupakan buah yang paling banyak diminati karena rasanya yang enak dan selalu dirindukan. Apel sangat kaya akan vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, C, magnesium, zat besi, Natrium, kalium, kalsium, seng, asam folat, dan fosfor. Apel sangat cocok untuk Anda yang mengalami gejala kurang darah. Buah apel juga sangat baik dalam memelihara kesehatan jantung.

Buah delima

Buah delima (Punica granatum) dikenal sebagai buah segar yang mengandung zat besi untuk meningkatkan sel darah merah. Dikutip Wikipedia, buah delima juga kaya akan antioksidan dan dapat mencegah oksidasi LDL atau kolestrol jahat dalam tubuh.

KLIK INI:  Manfaat Daun Pepaya Jepang, Enak Disayur dan Bisa Perkuat Imunitas
Alpukat

Alpukat (Persea americana) dikenal sebagai buah yang paling banyak diolah sebagai jus dengan rasa yang enak. Alpukat juga mengandung lemak tak jenuh yang sangat baik bagi kesehatan. Buah ini juga dapat menambah sel darag merah karena sangat kaya akan zat besi, Vitamin A, B1, C dan Fosfor dan juga mineral penting lainnya.

Strwaberry

Buah Strwaberry (Fragaria daltoniana) yang rasanya asam-manis sangat kaya akan vitamin C, Vitamin A, B2, B3, B6, E dan K. Buah ini juga mengandung mangan, kalsium dan zat besih yang juga kaya serat.

Buah Anggur

Buah anggur (Vitis vinivera) yang rasanya enak ternyata sangat kaya akan Vitamin antara lain Vitamin C, B1, B2, B3, B5, B6, B9, B12, K, kalsium dan zat besi. Anggur juga mengandung magnesium, fosfor, mangan, aklium, seng dan natrium yang sangat baik bagi kesehatan. Buah ini berkhasiat mengatasi penyakit jantung koroner, mengatasi hipertensi, insomnia, anti kanker, diabetes diabetes, hingga mencegah osteoporosis.

Buah Melon

Buah Melon (Cucumis melo) merupakan buah yang juga baik untuk diolah sebagai minuman jus. Buah segar ini mengandung banyak vitamin khususnya vitamin A yang dapat membantu menaikkan kadar hemoglobin dalam darah.

Itulah 11 buah segar yang dapat Anda konsumsi agar terhindar dari penyakit anemia atau kekurangan darah. Semoga bermanfaat!

KLIK INI:  Benarkah Memasak di Rumah Buat Makanan Lebih Sehat? Klik Ini!