Bermain Gadget Saat Berkendara, Ini Bahayanya!

oleh -771 kali dilihat
Ilustrasi berkendara sambil main gadget. Foto: @heripong_/instagram
Taufiq Ismail

Klikhijau.com – Mengemudi sembari bermain telepon genggam begitu berbahaya. Membahayakan orang lain dan diri sendiri. Sudah tak terbilang kecelakaan lalu lintas yang terjadi akibat terganggunya konsentrasi dari penghemudi. Salah satu penyebab terganggunya konsentrasi adalah bermain gadget.

Umumnya pengendera memegang teleponnya untuk menerima atau melakukan panggilan. Perilaku sudah lama berlangsung. Kejadian lakalantas dari perilaku ini juga cukup melimpah.

Kemajuan jejak digital semakin canggih. Apalagi zaman sosial media yang kian merebak. Orang-orang terkadang susah melepaskan diri aktivitas surving di media sosial. Berinteraksi daring. Facebook, Instagram, Youtube, hingga portal daring kian diganrungi.

Kecanduan media sosial dan media daring lainnya menjadi sulit terhindarkan. Hingga membuat seseorang melakukan aktivitas harian tanpa melepaskan gadget di tangannya. Termasuk saat mengemudi tetap memantau media sosialnya.

KLIK INI:  Benarkah Bersepatu Tanpa Mengenakan Kaus Kaki Mengganggu Kesehatan?

Merusak konsentrasi

Mengapa bermedia sosial bisa mengakibatkan kecelakaan lalu lintas? Karena perilaku ini mengakibatkan konsentrasi pengendara terpecah.

Terkadang hanya mengemudi saja tanpa melakukan aktivitas lain pengendara bisa hilang kendali atau konsentrasinya terganggu. Apa tak lagi jika melakukan dua aktivitas dalam satu kejadian. Hal ini membuat seseorang sulit memusatkan perhatiannya.

Saat membuka salah satu aplikasi media sosial misalnya. Konsentrasinya otomatis akan terbagi. Saat terjadi sesuatu di luar dugaannya, maka sesorang yang sedang mengemudikan kendaraan akan kaget. Yang kemudian akan melakukan tindakan di luar kendalinya.

Misalnya merem mendadak atau membanting stir atau bahkan tak sempat lagi menginjak rem. Karena tak konsentrasi maka pengendara tak bisa mengendalikan kendaraannya dengan baik. Maka terjadilah kecelakaan.

KLIK INI:  Stress Atau Susah "Move On"? Berkebunlah dan Rasakan 5 Manfaat Ajaibnya!

Karena itu ada baiknya saat akan berkendara baik roda dua atau pun roda empat telepon genggamnya sementara tak di pegang. Jika memang sekiranya ada hal mendesak, seperti akan melakukan panggilan atau membalas pesan percakapan, ada baiknya menghentikan kendaraan dan memarkirnya dengan baik.

Kita tentu tak ingin membahayakan orang lain apalagi diri sendiri. “Saya pernah ditabrak dari belakang karena sopirnya main hp. Sy mau belok, sudah pasang lampu sein. Eh malah saya ditabrak,” cerita Mardiah, salah satu warga Sudiang, Makassar yang saya temui.

Pemandangan seseorang memegang handphone di tangan kiri saat mengendarai motor sering kita jumpai. Apalagi melaju dengan kencang. Ini sangat berbahaya. Peluang hilang kendali sangat besar.

Pertama, pandangannya tidak fokus ke depan. Karena otomatis matanya memolototi gadgetnya. Kedua, jika ia menggunakan motor matic, otomatis dia tak bisa mengerem dengan tangkas saat terjadi hal tak terduga di depannya.

Perilaku ini nampak sepele, namun sebenarnya dampak berbahaya. Nyawa kadang bisa jadi taruhannya.

Duhai pengendara sayangilah dirimu dan orang lain. Hindarilah mengemudi sambil memainkan telepon genggamnya.

KLIK INI:  Ini Alasan Bermain Gadget Anak-Anak dan Remaja Harus Dibatasi