Kali Kedua Kolam Lindi TPA Tamangapa Disiram Cairan EM4++, Begini Hasilnya!

oleh -205 kali dilihat
Kali Kedua Kolam Lindi TPA Tamangapa Disiram Cairan EM4++, Begini Hasilnya!
Foto bersama usai penyiraman EM4++ di kolam lindi TPA Tamangapa - Foto: Ist

Klikhijau.com – Untuk kedua kalinya kolam lindi Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Tamangapa Antang disiram cairan EM4++ pada Sabtu 10 September 2022, perubahan signifikan mulai terlihat dan dirasakan.

Sepekan sebelumnya yakni Sabtu 3 September 2022.,penyiraman cairan EM4++ juga dilakukan. Aksi peduli ini dilakukan oleh Komunitas Manggala Tanpa Sekat (MTS), UPTD TPA Tamangapa, Klikhijau dan Mitra Hijau Asia.

Penyiraman cairan EM4++ ini bertujuan untuk mengembalikan kualitas air baku yang akan masuk ke dalam air dengan menggunakan aktivitas biologi.

“Penyiraman ini dimaksudkan  agar air limbah  yang masuk ke dalam kolam lindi dapat terurai secara biologi oleh aktivitas mikroba. Pemakaian cairan EM4++ dalam aktivitas pengelolaan limbah sangat efektif dalam mengurangi limbah cair,” kata Mashud Azikin, Ketua Manggala Tanpa Sekat.

Mashud menambahkan, aksi penyiraman ini merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan khususnya dalam mengatasi permasalahan di TPA Tamangapa.

KLIK INI:  Gakkum LHK Sulawesi Gelar Kesamaptaan untuk Tingkatkan Keterampilan dan Kapasitas Polhut

“Kita berharap, kegiatan ini rutin dilaksanakan sehingga memberi dampak signifikan terhadap kolam lindi TPA yang selama ini identik dengan kotor dan bau menyengat,” katanya.

“Cairan EM4++ ini adalah buatan sendiri, jadi kita memanfaatkan sampah buah yang masuk ke TPA Tamangapa untuk diolah menjadi cairan multiguna EM4++,” ucap alumni Kimia Unhas ini.

Kepala UPTD TPA Tamangapa, Nasrun SE, mengatakan penyiraman EM4++ yang telah dilakukan sebanyak dua kali telah menunjukkan dampak signifikan di kolam lindi.

“Ada perubahan. Paling tidak bau menyengat sudah mulai berkurang. Aksi seperti ini kita dukung demi perbaikan di TPA Tamangapa,” jelasnya.

Nasrun dan seluruh stafnya tampak sangat bersemangat bergotong royong dalam penyiraman EM4++ di kolam lindi. Mereka juga antusias proses peracikan cairan yang sebelumnya ditambahkan air terlebih dahulu plus gula pasir dengan perbandingan bahwa setiap 1 liter EM4++ dapat mengurai limbah sebanyak 1000 liter.

Kepala Cabang PT Mitra Hijau Asia Makassar, Sultan, juga mengapresiasi aksi peduli TPA ini. Menurutnya, ini adalah satu ikhtiar yang bila dilakukan secara berkala tentu akan memberikan dampak signifikan di kolam lindi TPA Tamangapa.

“Senang sekali bisa ikut serta di aksi penyiraman EM4++ di kolam lindi dengan berkolaborasi dengan Manggala Tanpa Sekat dan UPTD TPA Tamangapa. Semoga akan berdampak signifikan terhadap kolam lindi yang kita tahu sangat kotor dan berbau menyengat ini,” pungkasnya.

KLIK INI:  El-Nino Moderate Menanti di Awal Januari-Februari, Ini Langkah Antisipasi KLHK