Kapus P3E Suma KLHK Masuk Top 6 Anugerah ASN Teladan 2021

oleh -277 kali dilihat
Kapus P3E Suma KLHK Masuk Top 6 Anugerah ASN Teladan 2021
Top 6 ASN Teladan 2021

Klikhijau.com – Kepala Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion Sulawesi dan Maluku (P3E Suma) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Dr Darhamsyah, melaju ke Top 6 pemilihan ASN Teladan 2021 untuk kategori Pratama Teladan.

Pada hari kedua, Minggu (5/12), enam kandidat Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya Teladan dan enam kandidat PPT Pratama Teladan memaparkan ide dan kiprahnya di hadapan Dewan Juri ASN teladan Tahun 2021.

Enam kandidat PPT Pratama Teladan antara lain:

  • Agus Dadeli (Kepala DPMPTSP Pemerintah Kabupaten Kuningan).
  • Arief Setiawan (Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Banyuwangi).
  • Darhamsyah (Kepala Pusat Pengendalian Ekoregion Suma KLHK).
  • Ida Yuliati (Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Jambi).
  • Mohammad Syahril (Direktur Utama Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso Jakarta Kementerian Kesehatan).
  • Ni Made Ayu Marthini (Direktur Perundingan Bilateral Kementerian Perdagangan).
KLIK INI:  Ketika Menteri Siti Terbang ke Lampung Selatan karena Siti

Sementara enam kandidat PPT Madya Teladan yang melaju ke tahapan wawancara antara lain:

  • Askolani (Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan).
  • Hadiyanto (Direktur Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan).
  • Hedy Rahadian (Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan).
  • Heru Pambudi (Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan).
  • Suryo Utomo (Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan).
  • Wiratno (Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan).

Adapun pewawancara sekaligus Dewan Juri Anugerah ASN 2021 dalam wawancara hari kedua antara lain: Business Coach and Communication Specialist Helmy Yahya, Kepala LAN Adi Suryanto, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja, Praktisi Bidang Teknologi Informasi, Telekomunikasi, dan Transformasi Digital Ahmad Nugraha, serta Komisaris Utama PT Blue Bird Tbk Noni Sri Ayati Purnomo.

Anugerah ASN 2021 ini menjadi menarik bagi institusi KLHK karena dua petingginya yakni Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Wiratno dan Kapus P3E Suma KLHK Darhamsyah masuk dalam Top 6 ASN teladan.

Darhamsyah dan Wiratno dikenal sangat aktif mengisi diskusi dalam menguatkan isu-isu lingkungan khususnya pada komunitas dan anak-anak muda. Keduanya juga banyak disorot media massa karena aktif memberi pernyataan dan share gagasan perihal isu-isu kekinian di sektor lingkungan dan kehutanan.

KLIK INI:  Anggaran Naik Sekitar 1 Triliun dari Tahun Sebelumnya, Ini Prioritas Utama KLHK di Tahun 2019