Cuci Muka dengan Air Dingin Bisa Percantik Wajah

oleh -330 kali dilihat
Cuci Muka dengan Air Dingin Bisa Percantik Wajah
Ilustrasi cuci muka/foto-Jitunews
Irhyl R Makkatutu
Latest posts by Irhyl R Makkatutu (see all)

[hijau]Rasa dinginnya menyegarkan, menyusup ke wajah[/hijau]

Klikhijau.com – Anisa Tri Kusuma, barangkali kamu pernah membaca nama itu atau mendengarnya. Jika kamu suka membaca artikel di Indonesiainside.id. Namanya akan sering kamu baca jika memerhatikan penulis beritanya.

Hanya saja, banyak pembaca abai saja, siapa penulis artikel yang ia baca. Seolah penulisnya adalah bagian yang tak penting.

Kali ini, saya ingin menampilkan artikel yang ditulis  Anisa Tri Kusuma. Tulisannya membahas tentang manfaat air dingin yang bisa percantik wajah

Menurut tulisan Anisa, mencuci muka khususnya dengan air dingin, dapat membantu mengatasi masalah wajah yang berjerawat.

KLIK INI:  Temukan Kesehatan yang Lebih Baik dengan Cara Menanam Pohon

Membersihkan wajah dari kuman bakteri penyebab jerawat. Selain itu, mencuci muka dengan air dingin juga tentunya membuat wajah terasa lebih segar.

Dengan rutin membasuh air es pada kulit wajah selama dua kali seminggu, bisa membantu membersihkan jerawat-jerawat dan noda yang mengganggu. Berikut adalah ulasan Anisa tentang  alasan dan manfaat mencuci muka dengan air:

Meningkatkan sirkulasi darah

Secara ilmiah, air dingin dapat meningkatkan sirkulasi darah dan meningkatkan kecerahan wajah dan tubuh. Dengan rutin membasuh kulit dengan air dingin, vitaliats kulit akan senantiasa terjaga tanpa harus ribet menggunakan banyak makeup.

Mengurangi peradangan

Jerawat, merupakan kondisi dimana pori-pori kulit mengalami peradangan karena infeksi bakteri. Air dingin yang digunakan pada saat mencuci wajah, dapat membantu mengurangi peradangan akibat jerawat lebih baik daripada dengan air hangat.

KLIK INI:  Berpegangan Tangan dengan Orang yang Dicintai, Cara Sehat yang Romantis
Membuat kulit lebih muda

Selain dapat menyegarkan kulit wajah, air dingin juga berfungsi sebagai botox alami yang mampu mencegah penuaan dini.

Selain itu, air dingin juga mampu membuat kulit lebih kencang serta mengurangi kerutan di wajah.

Rutin membilas wajah dengan air dingin, akan merawat kekencangan kulit dan membuat Anda jadi awet muda lebih lama.

Melembabkan wajah

Jangan salah, membilas wajah dengan air dingin justru bermanfaat untuk menjaga kelembapan kulit.

Apabila sedang ingin membilas wajah dengan air hangat, maka gunakanlah air dingin pada bilasan terakhir.

KLIK INI:  10 Manfaat Joging: Dari Mengurangi Stres Hingga Merawat Gairah Seksual

Air hangat yang suhunya berbeda dengan suhu lingkungan, dapat membuat kulit menjadi lebih kering.

Mengencangkan pori-pori

Tahukah kamu, jika air dingin memiliki fungsi sebagai tonik yang dapat mengencangkan pori-pori dan mencegah sekresi sebum.

Air dingin juga memiliki manfaat untuk membuat kulit menjadi lebih cerah, mengurangi kelebihan minyak dan meninggalkan rasa segar dan nyaman pada kulit.

Air es memiliki manfaat untuk kecantikan wajah, karena ia hanya mengandung air mineral, tanpa kandungan lainnya.

Artinya, kemampuan air untuk memanjakan kulit wajah pun menjadi lebih maksimal. Trik menjaga kecantikan wajah dengan air es ini, sangat cocok untuk diaplikasikan oleh pemilik kulit berminyak. Pasalnya, air es sangat baik untuk mengurangi kelebihan minyak di wajah.

Selamat mencoba!

KLIK INI:  Hobi Memancing Ikan? Perhatikan Ini Agar Lebih Ramah Lingkungan!