5 Hasil Karya Kreator Daur Ulang Sampah Plastik Ini Bikin Anda Tertarik Memilikinya!

oleh -2,534 kali dilihat
7 Opsi Penanganan Sampah Saset agar Tak Mencemari Lingkungan
Tas daur ulang sampah plastik karya Margini di Riau - Foto/Ist

Klikhijau.com – Di tengah membludaknya sampah plastik, ide untuk melakukan daur ulang sampah memang diperlukan. Kesadaran akan hal ini penting agar tidak semua sampah berakhir di TPA atau terbuang sembarangan mencemari lautan.

Seperti diketahui, bahaya sampah plastik semakin mengancam akibat massifnya sampah yang terbuang sembarangan.

Mulai dari sampah plastik yang menjelma mikroplastik dan mengancam kesehatan karena telah jadi rantai makanan melalui ikan, hingga perilaku membakar sampah yang juga tak kalah berbahayanya.

Oleh sebab itu, daur ulang sampah plastik  merupakan satu minset yang konstruktif dan layak dikembangkan. Plastik harus bisa dikendalikan atau setidaknya digunakan kembali.

Semangat inilah yang menginspirasi seorang Margini (37), perempuan asal Riau yang digelari “Ratu daur ulang” karena karya dan aksinya. Bagi Margini, daur ulang sudah jadi bagian dari kehidupannya itu sendiri. Baca lengkap profil inspiratif Margini di SINI!

KLIK INI:  Keren, Ada Tempat Sampah dari Sampah yang Bisa Didaur Ulang

Begitu dekatnya dengan kreasi daur ulang, hampir se-isi rumahnya yang terletak di Kompleks PT Serikat Putra, Riau, disesaki hasil kerajinan daur ulang. Di sana ia memajang dan melayani pembelinya yang tertarik dengan ragam benda yang dikreasi dari sampah.

Di sana pula, Perempuan kelahiran Wonosobo Jawa Tengah ini tak henti-hentinya menginspirasi banyak orang bahwa sampah itu bernilai rupiah. Sampah tidak selalu harus dibuang. Paradigma ini terus ia suarakan sembari berharap, kelak karya-karyanya mendapat perhatian dan tempat di pasaran.

Beberapa hari lalu, Margini menyampaikan kabar ke Redaksi Klikhijau bahwa aktivitasnya tetap eksis walau di masa pandemi. Margini juga mengirimkan gambar-gambar hasil karyanya. Berikut 5 diantaranya yang cukup menarik dan layak dimiliki:

  • Tas jalan-jalan
tas daur ulang
Tas daur ulang hasil karya Margini di Riau – Foto/Ist

Tampilannya yang unik akan membuat tas ini tampil beda bila digunakan. Menurut Margini, kasil karyanya satu ini merupakan anyaman rapat dari bungkus tijus gula batu. “Cocoklah dipakai untuk jalan-jalan atau tempat khusus untuk peralatan make up,” katanya.

KLIK INI:  Menyambut COP26: Anak-anak Muda di Makassar Membuat Video Tentang Sistem Pangan
  • Tas untuk di bawa memancing
daur ulang
Tas daur ulang sampah yang cocok di bawa saat pergi memancing. Dibuat oleh Margini di Riau – Foto/Ist

Dari bentuknya, tas ini bisa memuat banyak hal. Tetapi, kreatornya menyebut tas ini dapat dipakai saat pergi memancing. Yah, tas ini dapat dipakai untuk menempati ikan-ikan hasil pancingan. Keren kan?

  • Tas bekal anak sekolah
daur ulang model tas
Tas daur ulang, hasil karya dan kreasi Margini yang dapat digunakan untuk bekal makanan anak sekolah – Foto/Ist

Bentuknya jelas unik dan tampil beda. Tas ini cocok digunakan untuk tempat bekal anak-anak sekolah. Hasil kreasi tas ini dibuat dari teh gelas dan tali rapiah loh! Walau sangat sederhana, diperlukan imajinasi tinggi untuk membuatnya dan Margini sukses membuatnya.

  • Ayunan anak
tas daur ulang ayunan anak
Ayunan anak dari daur ulang sampah – Foto/Ist

Woww…..! Ayunan anak dari sampah plastik. Apakah cukup kuat dan bersih? Yah, Margini memastikan hasil karyanya satu ini kuat dan bersih karena pengolahannya telah melewati pembersihan khusus.

  • Dompet dari bahan kapucino
dompet daur ulang
Dompet daur ulang hasil kreasi Margini di Riau – Foto/Ist

Dompet sederhana ini terbuat dari anyaman kemasan kapucino. Terbuat dari kemasan yang terbuang, namun di tangan Margini, dompet spesial dapat Anda miliki. Unik dan tak ada samanya.

Itulah hasil karya Margini dari Riau yang sangat kreatif. Selain unik, Margini juga menjual hasil kreasinya dengan harga sangat terjangkau. Mulai dari Rp 30 ribuan hingga ratusan ribu rupiah.

Semoga semangat Margini dapat menular ke mana-mana demi menyelamatkan negeri ini dari kepungan sampah plastik yang mencemaskan!

KLIK INI:  Coca-Cola Amatil Indonesia Bangun Fasilitas Daur Ulang Botol Plastik